Titik berat suatu atau bidang datar beratuaran dapat dilihat pada gambar berikut :
1. Penampang segi ampat .
Untuk penampang segi empat yang mempunyai ukuran panjang h mm dan lebar b mm , letak titik beratnya adalah titik perpotongan diagonalnya atau e = ½ h mm untuk penampang yang tegak dan ukuran e = ½ b mm untuk penampang yang mendatar .
Lihat gambar berikut .
Gambar 4.4 Ttitk berat penampang segi empat
2. Penampang bujur sangkar
Letak titik berat untuk bidang yang membentuk bujur sangkar yang mempunyai ukuran sisi a mm maka ukuran e = ½ a (mm) , lihat gambar berikut
Gambar 4.5 Titik berat penampang bujur sangkar
3. Penampang lingkaran
Letak titik berat untuk bidang yang mempunyai bentuk lingkaran dengan diameter d mm adalah pada titik pusatnya , yaitu e = ½ d (mm) atau lihat gambar berikut .
Gambar 4.6 Titik berat untuk penampang lingkaran
4. Penampang segitiga
Letak titik berat untuk bidang yang membentuk segitiga yang mempunyai ukuran sisi alas b ( mm) dan tingginya h (mm) , maka posisi titik beratnya adalah pada titik Z dan ukuran : e =2/3 h (mm), lihat gambar berikut
Gambar 4.7 Titik berat untuk penampang segitiga
5. Penampang trapezium
Letak titik berat untuk bidang yang membentuk trapezium yang mempunyai ukuran sisi alas a ( mm) , sisi atas b (mm) dan tingginya h (mm) , maka posisi titik beratnya adalah pada titik Z lihat gambar dan ukuran : e dihitung dengan persamaan berikut :
Gambar 4.8 Titik berat untuk penampang trapezium