" /> Padatan Tersuspensi dan Terlarut Total - TNeutron
Home > Pengelolaan Kualitas Air > Pengukuran Kualitas Air > Padatan Tersuspensi dan Terlarut Total

Padatan Tersuspensi dan Terlarut Total

Padatan tersuspensi total atau Total Suspended Solid (TSS) adalah bahan-bahan tersuspensi dan tidak terlarut dalam air, bahan-bahan ini tersaring pada kertas saring Millipore dengan ukuran pori-pori 0,45 μm. Sedangkan Padatan terlarut total adalah bahan-bahan terlarut yang tidak tersaring dengan kertas saring Millipore dengan ukuran pori-pori 0,45 μm. Cara pengukuran TSS dilakukan dengan gravimetric yang terdiri dari kegiatan penyaringan, penguapan dan penimbangan biasanya pengukurannya digabung dengan pengukuran Padatan terlarut total atau Total Disolved Solid (TDS).

Alat dan Bahan :
a) Kertas saring/Filter Millipore dengan porositas 0,45 μm
b) Vacum pump
c) Timbangan
d) Cawan porselin
e) Oven
f) Desikator
g) 500 mL sampel air
h) Gelas piala, gelas ukur dan corong

Cara Kerja Pengukuran TSS:
a) Siapkan filter dan vacuum pump. saring 2 x 20 ml akuades, biarkan penyaringan berlanjut sampai 2 – 3 menit untuk mengisap kelebihan air
b) keringkan kertas saring dalam oven selama 1 jam pada temperature 103 – 105 °C, diinginkan dalam desikator, lalu timbang (B gr)
c) ambil 100 ml air sampel dengan kertas ukur, aduk, kemudian saring dengan menggunakan kertas saring (filter) yang telah ditimbang pada prosedur no 2
d) keringkan filter dan residu dalam oven 103 – 105 °C selama paling sedikit 1 jam, dinginkan dalam desikator, timbang (A gr)

Perhitungan :
image
A : berat (mg) filter dan residu
B : berat (mg) filter

Cara Kerja Pengukuran TDS :
a) siapkan filter (Millipore dengan porousity 0,45 μm atau yang setara) rendam dalam aquades selama 24 jam dan biarkan kering
b) panaskan mangkuk porselen bersih pada tanur suhu 550 °C atau oven 103 – 105 °C selama 30 menit
c) dinginkan dalam desikator dan timbang (D mg)
d) saring air sampel 100 ml dengan menggunakan vacuum pump, tuang air tersaring ke dalam mangkuk porselen
e) uapkan mangkuk tersebut di atas hot plate hingga kadar air berkurag, lalu keringkan pada oven 105 °C selama 1 jam
f) dinginkan mangkuk porselen dan residu dalam desikator kemudian timbang (R mg)

Perhitungan :
image
R : berat (mg) mangkuk dan residu
D : berat (mg) mangkuk

image
Gambar 29. Pengukuran kualitas air di lapangan/lokasi