" /> Perusahaan Distribusi Fisik - TN Blogs
Home > Memahami Pasar > Perusahaan Distribusi Fisik

Perusahaan Distribusi Fisik

Perusahaan distribusi fisik membantu perusahaan dalam penyimpanan dan pemindahan produk dari tempat asalnya ke tempat-tempat pengiriman yang dituju. Perusahaan pergudangan menyimpan dan melindungi barang-barang produk itu sebelum dikirim ke tujuan berikutnya.

Setiap perusahaan harus memutuskan berapa besar gudang harus dibangun untuk keperluannya dan berapa yang disewa dari perusahaan pergudangan. Perusahaan transportasi terdiri dari kereta api, angkutan truk, perusahaan penerbangan, kapal barang, dan perusahaan pengangkutan lainnya yang membawa produk dari satu tempat ke tempat lain.

Setiap perusahaan harus menentukan cara-cara pengiriman barang mana yang paling efektif dengan memperhatikan keseimbangan antara beberapa faktor seperti biaya, cara pengiriman, kecepatan, dan keselamatan. Para Agen Jasa Pemasaran Para agen jasa pemasaran, seperti perusahaan atau lembaga penelitian pemasaran, agen periklanan, perusahaan media, dan perusahaan konsultan pemasaran kesemuanya membantu perusahaan dalam rangka mengarahkan dan mempromosikan produknya ke pasar yang  tepat. Perusahaan m enghadapi “keputusan untuk membuat atau membeli” jasa-jasa tersebut.

Perantara Keuangan Perantara keuangan termasuk bank, perusahaan kredit, perusahaan asuransi, dan perusahaan lain yang menolong dalam segi keuangan dan/atau risiko yang diasuransikan sehubungan dengan pembelian atau penjualan barang produk. Kebanyakan perusahaan dan pelanggan tergantung pada perantara keuangan untuk menguangkan transaksi mereka.

Prestasi pemasaran suatu perusahaan dapat dipengaruhi, dengan akibat yang parah, oleh kenaikan biaya kredit dan/atau kredit yang terbatas. Karena itulah, perusahaan perlu mengembangkan hubungan yang erat dengan lembaga-lembaga keuangan di luar perusahaan itu. Pelanggan Suatu perusahaan berhubungan dengan para pemasok dan para perantara agar perusahaan itu dapat menyediakan produk dan jasa secara efisien kepada pasar sasarannya.

Para pelanggan yang utama adalah para penjual kembali yang selanjutnya menjual gula-gula Hershey kepada para pembeli. Kelompok pelanggan yang penting lainnya adalah lembaga-lembaga yaitu pabrik, rumah sakit, sekolah lembaga pemerintah, dan organisasi lain yang menyediakan kantin bagi karyawannya mereka. Hershey juga menjual produknya dalam jumlah besar kepada konsumen, produsen, penjual kembali, dan pemerintah asing. Setiap pasar pelanggan menunjukkan ciri-ciri khas yang perlu ditelaah secara cermat oleh para penjual.

Suatu pengamatan yang mendasar tentang bersaing secara efektif sekarang dapat dirangkumkan. Perusahaan harus mengindahkan empat dimensi pokok yang dapat disebut empat C kedudukan pasarnya. Perusahaan harus mengindahkan keadaan pelanggan (customers ) saluran distribusi (channels), persaingan (competition), dan ciri-cirinya sendiri sebagai sebuah perusahaan (company).

Keberhasilan pemasaran merupakan suatu soal bagaimana mencapai keterpaduan yang efektif dari pihak perusahaan dengan para pelnggan, saluran-saluran dan para pesaing.

Masyarakat Umum
Sebuah organisasi bukan hanya harus memperhatikan para pesaingnya dalam upaya memuaskan pasar sasarannya, tetapi juga memperhatikan sejumlah besar lapisan masyarakat umum yang menaruh perhatian. Apakah mereka itu menerima metode-metode perusahaan tersebut dalam menjalankan usahanya atau tidak.

Karena kegiatan organisasi mempengaruhiminat kelompok lain, kelompok -kelompok tersebut menjadi masyarakat umum yang amat penting bagi oganisasi. Kita rumuskan pengertian masyarakat itu sebagai berikut : Masyarakat adalah kelompok yang mempunyai minat nyata atau yang masih terpendam atau yang memberikan dampak terhadap kemampuan organisasi untuk mencapai sasarannya.

Masyarakat umum dapat memperlancar atau menghambat kemampuan organisasi untuk mencapai sasarannya. Karena masyarakat umum dapat secara nyata mempengaruhi nasib baik suatu organisasi, maka organisasi yang bijak perlu mengambil langkah nyata untuk membangun secara berhasil hubungan dengan masyarakat umum yang amat penting bagi perusahaan, dan tidak hanya tinggal diam atau menunggu.

Adalah keliru bila suatu organisasi menyerahkan masalah hubungan masyarakat ini sepenuhnya di tangan bagian hubungan masyarakat. Semua karyawan dalam organisasi terlibat dalam hubungan masyarakat, dari kepala bagian penjualan yang memenuhi kebutuhan masyarakat pada umumnya, sampai wakil presiden bidang keuangan yang sibuk dengan keuangan masyarakat, hingga perwakilan penjualan di lapangan yang mengunjungi para pelanggan.