" /> Gaya - TN Mesin

Gaya

Dalam sehari hari banyak kita jumpai benda-benda yang bergerak , misalnya kendaraan bermotor yang bergerak dijalan raya , serangkaian gerbong kereta api yang ditarik oleh locomotip , gerobak-kuda , kincir angin , air terjun yang menggerakan turbin , poros motor bakar yang digerakan oleh energi hasil pembakaran bahan bakar . Penyebab bergeraknya benda benda tersebut dikerenakan oleh gaya . Selain benda-benda yang bergerak juga benda benda yang diam , misalnya meja dan kursi yang tetap diam ditempatnya , mesin mesin yang diangker pada lantai atau jam dinding yang tetap diam tergantung ditempatnya .

Benda benda tersebut tidak akan bergerak dan tetap diam jika tidak ada yang menggerakannya , yang menggerakan benda dari posisi diam menjadi bergerak yaitu gaya . Suatu kendaraan yang sedang bergerak dengan kecepatan tertentu , sampai diperempatan terlihat lampu kuning menjadi merah mengisyaratkan pada pengendara untuk mengurangi kecepatannya dan berhenti , dengan jalan mengurangi gas dan kemudian direm sehingga mobil tersebut berhenti . Penyebab berhentinya kendaraan tersebut adalah gaya , yaitu gaya pengereman .

Jika kita melemparkan benda ke atas pada suatu saat benda tersebut akan berhenti diketinggian tertentu , dan akhirnya benda akan turun lagi kebawah , yang menyebabkan benda tersebut berhenti dan turun lagi kebawah adalah gaya , yaitu gaya tarik bumi atau gravitasi . Dari contoh-contoh di atas kita dapat menyimpulkan bahwa : gaya adalah segala sesuatu sebab yang menyebabkan benda diam , bergerak , berubahnya posisi benda dari keadaan diam menjadi bergerak atau sebaliknya dari keadaan bergerak menjadi diam .

Macam Macam Gaya
Ditinjau dari bergerak suatu benda , gaya terdiri atas :
o Gaya tarik bumi ;

o Gaya alam ;
o Gaya otot;
o Gaya kerena pembakaran bahan bakar pada motor;
o Gaya pegas
o Gaya centrifugal

 

1. Gaya tarik bumi
Gaya tarik bumi disebut juga gravitasi yaitu gaya yang menyebabkan benda mempunyai gaya berat , kita misalkan benda yang diletakan diatas meja , maka meja akan menerima gaya berat dari benda tersebut . Suatu benda yang dilemparkan keatas pada suatu saat benda tersebut akan merngalami perubahan kecepatan , dari bergerak cepat berubah menjadi lambat , dan lambat laun kecepatannya menurun dan akhirnya menjadi nol , pada ketinggian tertentu yaitu pada kecepatan nol benda akan berhenti dan turun lagi dengan kecepatannya yang semakin lama semakin besar . Penyebab perubahabn kecepatan suatu saat pada benda tadi adalah gravitasi atau gaya tarik bumi.

image

Gambar 2.2 Gaya tarik bumi (gravitasi)

2. Gaya alam
Sebuah kincir angin berputar menggerakan dynamo listrik atau perahu nelayan yang bergerak dilaut lepas , air terjun yang menggerakan turbin di PLTA adalah suatu contoh dari gaya alam .

image

Gambar 2.3 Gaya alam

3. Gaya otot
Gaya otot adalah gaya yang ditimbulkan oleh otot , baik otot manusia maupun hewan , contoh:
o Membuka baut dengan menggunakan kunci tangan ;
o Menggergaji dengan gergaji tangan;
o Menarik gerobak dengan kuda ;
o Menempa dengan menggunakan palu tangan

image

Gambar 2.4 Gaya otot

4. Gaya tekanan pembakaran
Pada motor bakar , bahan bakar dibakar didalam silinder dan tekanan dari gas pembakaran tersebut mendorong torak untuk bergerak dengan gaya yang sangat tinggi , gaya dari torak selanjutnya diteruskan keporos engkol yang mengubah gerak bolah balik torak menjadi gerak putar.

image

Gambar 2.5 Gaya pada motor bakar torak

5. Gaya pegas
Jika kita menekan pegas atau per , maka pada tangan kita akan terasa adanya dorongan , atau sebaliknya jika pegas ditarik maka akan terasa ada yang menarik kembali , yang menyebabkan dorongan atau tarikan pada tangan kita adalah gaya pegas . Gaya pegas banyak dimanfaatkan misalnya digunakan untuk menggerakan robot , peredam getaran atau shock absorber pada kendaraan , pegas katup dan semacamnya .

image

Gambar 2.6 Gaya pegas

6. Gaya sentrifugal
Sebuah bandul diikat dengan tali , kemudian talinya kita pegang dan putar , putar dari putaran pelan sampai putaran cepat , kita dapat mengamati bandul tersebut yaitu : bandul pada putaran rendah berada dibawah dan pada putaran tinggi bandul akan berputar keatas dan pada tali menjadi tegang , jika talinya tidak kuat , kemungkinan besar talinya akan putus dan bandul akan terlempar . Penyebab putusnya tali dan terlemparnya bandul tersebut dikerenakan oleh gaya yang disebut dengan gaya sentrifugal .

Gaya centrifugal banyak dijumpai misalnya pada pompa centrifugal, pengatur kecepatan pada alat pemutus arus pada motor . Gaya centrifugal yaitu gaya yang mengarah keluar , sedangkan gaya yang mengarah kedalam yang berlawanan dengan arah gaya centrifugal disebut dengan gaya centripetal .

image

Gambar 2.7 Gaya sentrifugal